Minggu, 19 Januari 2025
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Apakah Sobat Setir sedang mencari mobil SUV yang tangguh, stylish, dan cocok untuk keluarga?
Kalau iya, Daihatsu Terios 2021 bisa jadi pilihan tepat! Mobil ini hadir dengan desain yang lebih modern, fitur yang mumpuni, dan performa yang andal di berbagai medan.
Tidak hanya cocok untuk perjalanan di perkotaan, tapi mobil ini juga pas banget untuk kamu yang suka menjelajah alam bebas.
Artikel ini akan membahas secara lengkap tentang spesifikasi, kelebihan, kekurangan, ulasan, hingga harga Daihatsu Terios 2021.
Yuk, simak selengkapnya dan temukan alasan kenapa mobil ini layak jadi pertimbangan kamu!
Baca Juga: Terios 2022: Spesifikasi, Fitur, Review & Harga Bekas
Sumber: Kontan
Harga selalu menjadi salah satu pertimbangan utama dalam memilih mobil, bukan? Nah, sebelum mengetahui lebih dalam mengenai spesifikasi, mari simak daftar harga untuk Terios 2021 terlebih dahulu.
Daihatsu Terios 2021 menawarkan harga yang cukup kompetitif di kelas SUV. Dengan berbagai pilihan varian, Sobat Setir bisa menyesuaikan sesuai kebutuhan dan anggaran.
Harga unit baru Terios 2021 dibanderol di harga Rp 260 juta hingga Rp 330 juta. Untuk lebih lengkapnya, simak kisaran harga unit baru Terios 2021 berikut ini:
Sumber: GridOto
Bagi Sobat Setir yang tertarik untuk membeli Terios 2021 tetapi ingin harga yang lebih terjangkau, tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan opsi mobil bekas.
Terlebih jika kamu membeli di Setir Kanan, platform jual beli mobil bekas dengan jaringan terluas di Indonesia, maka kamu akan mendapatkan lebih banyak keuntungan dan kemudahan.
Dengan jaminan angsuran murah, Sobat Setir bisa membawa pulang Terios 2021 dengan cicilan mulai dari Rp 3 jutaan perbulan!
Untuk lebih jelasnya, simak simulasi kredit Terios 2021 di Setir Kanan berikut ini:
Sumber: Kendaraan
Dilengkapi mesin 1.5L yang bertenaga dan efisien, Daihatsu Terios 1.5 X 2021 menawarkan kenyamanan berkendara dengan desain modern dan fitur-fitur unggulan.
Untuk mempermudah Sobat Setir memiliki SUV impian ini, kami menyediakan berbagai opsi simulasi kredit dengan tenor yang fleksibel dan cicilan yang terjangkau.
Sobat Setir bisa membawa pulang unit ini dengan membayar DP 10% dari harga mobil, atau sebesar Rp 18.600.000.
Selain itu, cicilannya pun sangat terjangkau, mulai dari Rp 3 jutaan perbulan. Simak rincian simulasi kredit selengkapnya di bawah ini.
Sumber: SEVA
Jika Sobat Setir memiliki budget lebih banyak, tidak ada salahnya mempertimbangkan unit yang satu ini.
Meskipun lebih mahal dari sebelumnya, Daihatsu All New Terios Deluxe E4 ini juga dapat kamu tebus dengan pilihan tenor dan angsuran yang terjangkau.
Kamu pun masih bisa menyesuaikan skema pembayaran dengan kemampuan kamu. Dapatkan mobil ini DP mulai dari Rp 27.562.000 dan cicilan Rp 4 jutaan saja perbulannya!
Sumber: Astra Daihatsu
Daihatsu Terios 2021 hadir sebagai SUV yang menawarkan kombinasi antara kenyamanan, performa tangguh, dan desain modern yang cocok untuk segala kondisi jalan.
Dengan kapasitas 7 penumpang, Terios sangat ideal bagi keluarga yang membutuhkan kendaraan dengan ruang kabin luas dan fleksibilitas tinggi.
Mobil ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, mulai dari mesin 1.5L yang efisien hingga sistem keselamatan yang mumpuni.
Mari simak spesifikasi lengkapnya berikut ini.
Mobil Terios 2021 dirancang untuk memberikan keseimbangan antara performa dan efisiensi bahan bakar.
Mesin ini tidak hanya menawarkan tenaga yang optimal, sistem transmisi yang mudah dioperasikan dan penggerak roda belakang (RWD) juga bertujuan untuk meningkatkan kestabilan mobil.
Sumber: Tribunnews
Dengan dimensi dan kapasitas yang ideal, Daihatsu Terios 2021 menawarkan kenyamanan lebih bagi pengemudi dan penumpangnya.
Selain itu, terdapat pula kapasitas tangki yang cukup besar, sehingga mendukung perjalanan jauh.
Daihatsu Terios 2021 tampil dengan desain eksterior yang modern dan penuh gaya.
Lampu depannya menggunakan teknologi LED projector yang memberikan pencahayaan lebih terang dan optimal, terutama saat berkendara di malam hari, sementara lampu belakang juga sudah LED, memberikan kesan elegan dan jelas.
Tidak hanya itu, pelek alloy berukuran 16 inci memberikan kesan sporty dan membuatnya terlihat lebih dinamis.
Untuk kenyamanan berkendara, spion Terios 2021 telah dilengkapi dengan fitur lipat otomatis dan pengaturan elektrik, sehingga pengemudi dapat mengatur posisi spion dengan mudah.
Sumber: Anugrah Motor
Interior Daihatsu Terios 2021 menawarkan kenyamanan dengan berbagai fitur canggih.
Head unit berukuran 7 inci dilengkapi dengan layar sentuh yang mendukung konektivitas Bluetooth, USB, dan AUX.
Fasilitas ini tentu dapat memudahkan pengendara dan penumpang dalam mengakses berbagai media hiburan.
Selain itu, terdapat pula kursi dengan bahan fabric memberikan kenyamanan maksimal dan AC digital memberikan kontrol suhu otomatis yang nyaman untuk seluruh penumpang.
Daihatsu Terios 2021 dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan untuk memberikan perlindungan maksimal bagi pengemudi dan penumpang.
Mobil ini sudah dilengkapi dengan dual front airbags untuk perlindungan saat terjadi tabrakan.
Sistem rem yang canggih, termasuk ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brake-force Distribution), dan BA (Brake Assist), meningkatkan kestabilan saat pengereman.
Fitur tambahan seperti sensor parkir depan dan belakang memudahkan pengemudi saat parkir.
Sementara sistem keamanan lainnya seperti immobilizer, alarm, dan central locking memastikan mobil tetap aman saat parkir.
Sumber: Wikipedia
Apakah Sobat Setir penasaran dengan apa yang membuat Terios 2021 begitu menarik?
Berikut adalah beberapa kelebihan ditawarkan oleh mobil keluaran Daihatsu ini:
Terios 2021 tampil dengan desain yang lebih gagah dan aerodinamis. Grille depan berukuran besar serta aksen krom menambah kesan premium pada mobil ini.
Dengan hadirnya HSA, VSC, dan ABS+EBD, mobil ini memberikan perlindungan maksimal bagi pengemudi dan penumpang.
Berkat teknologi Dual VVT-i, konsumsi bahan bakar Terios 2021 cukup hemat, bahkan untuk penggunaan harian.
Mobil ini mampu menampung hingga tujuh penumpang dengan ruang kaki yang lega, membuat perjalanan jauh lebih nyaman.
Sumber: Ridertua
Meski banyak kelebihannya, tentu saja mobil ini juga punya beberapa kekurangan. Berikut beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan:
Mesin 1.5L terasa kurang bertenaga saat digunakan di jalan tol dengan kecepatan tinggi, terutama ketika membawa penumpang penuh.
Meski desainnya modern, material plastik pada beberapa bagian interior terasa kurang premium.
Transmisi otomatisnya terbilang standar, sehingga perpindahan gigi terasa kurang halus dibanding kompetitor.
Sumber: Autofun
Berdasarkan ulasan dari pengguna, Terios 2021 mendapatkan respons positif terutama dalam hal kenyamanan kabin dan fitur keselamatan.
Banyak pengguna Terios 2021 yang merasa puas dengan iritnya konsumsi bahan bakar, terutama untuk perjalanan dalam kota.
Disisi lain, beberapa orang juga menyebutkan bahwa performa mesin kurang responsif saat melintasi tanjakan yang sangat curam.
Secara keseluruhan, Terios 2021 sangat cocok bagi kamu yang mengutamakan kenyamanan keluarga, tanpa harus mengorbankan desain stylish dan fitur-fitur canggih yang ada.
Baca Juga: Mau Beli Terios 2016? Cek Spesifikasi, Harga, & Plus Minusnya
Terios 2021 adalah pilihan yang tepat untuk Sobat Setir yang mencari SUV dengan harga yang terjangkau.
Jika Sobat Setir tertarik membeli mobil bekas Terios 2021 atau mobil bekas lainnya, kamu bisa mendapatkannya di Setir Kanan.
Selain menawarkan berbagai pilihan mobil bekas kondisi prima, berlaku pula DP 0% atau bayar pertama 2x angsuran untuk unit tertentu!
Dengan angsuran Rp 2 jutaan perbulan atau kurang dari Rp 100 ribu perhari, kamu bisa membawa pulang mobil impianmu.
Selain itu tersedia pula opsi tukar tambah mobil untuk kamu yang sebelumnya sudah memiliki mobil dan berniat untuk melakukan upgrade kendaraan di Setir Kanan.
Tunggu apa lagi? segera wujudkan mobil impian Sobat Setir di Setir Kanan!
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Kamis, 24 April 2025
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024