Selasa, 02 Mei 2023
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Sumber: Wuling
Mobil bertenaga listrik saat ini mulai banyak terlihat di jalan raya, salah satunya adalah Wuling Air EV. Dengan dimensinya yang mungil, mobil ini tidak jarang membuat pengendara lain menoleh untuk memperhatikan bentuknya yang lucu. Air EV merupakan produk mobil listrik pertama Wuling di Tanah Air. Tidak butuh waktu lama, Air EV menjadi kendaraan pribadi ramah lingkungan terlaris saat ini. Di tanah kelahirannya yaitu Tiongkok, Air EV merupakan satu dari sekian banyak produk mobil listrik Wuling.
Dengan begitu, Air EV memiliki andil penting untuk membangun nama besar Wuling di Indonesia. Seperti yang kita tahu, Wuling bukanlah produsen otomotif asal Tiongkok pertama yang berjualan di Indonesia. Sebelumnya, pasar otomotif Indonesia kedatangan Chery dan Geely yang tidak begitu lama bertahan di Tanah Air.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Air EV merupakan satu dari beberapa produk mobil listrik Wuling. Setidaknya, Wuling memiliki dua produk Electric Vehicle sebelum Air EV, yaitu Hongguang Mini EV dan Nano EV. Bentuknya sama-sama mungil dan sepenuhnya ditenagai oleh listrik.
Wuling Sendiri secara resmi beroperasi di Indonesia sejak tahun 2017. Saat itu, perusahaan dengan nama PT. SGMW Motors Indonesia atau Wuling Motors Indonesia sekaligus meluncurkan produk pertama mereka di Indonesia, yaitu Wuling Confero dan terjual dengan baik. Penjualan Wuling cukup mengejutkan, mengingat stigma mobil Tiongkok di Tanah Air yang kurang baik, Wuling Justru memutar balik keadaan dan menjadi salah satu merek mobil terlaris di Indonesia. Wuling pun terus menghadirkan produk terbaik mereka, mulai dari Cortez, Almaz, Alvez, hingga si mungil Air EV.
Air EV memang bukan produk mobil listrik pertama SGMW, namun menjadi produk EV pertama Wuling indonesia yang dirilis pada tahun 2022 silam. Wuling Air EV menjadi mobil listrik dengan harga termurah di Indonesia, karena mobil ini dapat dibeli mulai dari Rp 243 juta hingga Rp 299,5 juta. Selain Air EV, Wuling Indonesia juga punya produk ramah lingkungan lainnya, yaitu Almaz Hybrid yang menggabungkan motor listrik dan mesin konvensional.
Mobil listrik Wuling atau mobil listrik pada umumnya memiliki cara kerja yang berbeda dengan mobil biasa. Selain karena menggunakan listrik, perbedaan lainnya adalah cara kerja yang lebih sederhana jika dibandingkan dengan mobil mesin konvensional. Perlu diingat, mobil listrik tidak menghasilkan gas emisi dan juga lebih senyap saat dikendarai.
Simak selengkapnya disini!
Sesuai namanya, mobil listrik sepenuhnya menggunakan tenaga listrik untuk dikemudikan Namun, untuk menyalakan sistem-sistem kelistrikan lainnya masih mengandalkan aki. Mobil listrik memanfaatkan baterai traksi atau traction battery pack tipe searah atau Direct Current (DC) untuk menyimpan listrik. Mirip seperti smartphone, baterai mobil listrik pun memiliki kapasitas dan jarak tempuh maksimal. Untuk Wuling Air EV, terdapat dua tipe yaitu Long Range dengan baterai yang mampu menempuh jarak up to 300 km dan tipe Standard Range yang mampu menempuh jarak up to 200 km.
Selain baterai, ada komponen lainnya yang memegang peranan penting. Mulai dari Power Inverter yang berfungsi untuk mengkonversi arus listrik DC menjadi arus listrik Alternating Current (AC) atau arus listrik bolak-balik, dan Motor Traksi yang mengatur arus listrik berubah menjadi kinetik, atau mudahnya komponen ini bertugas untuk memberikan energi saat pedal gas ditekan.
Wuling Air EV atau mobil listrik lainnya menggunakan transmisi otomatis 1 percepatan. Hal ini berbeda dengan transmisi otomatis yang terpasang di mobil konvensional. Transmisi mobil listrik tidak memiliki rasio gigi yang terjadi saat berakselerasi. Maka dari itu, mobil listrik dapat melaju secara instan dan cepat karena motor listrik yang terhubung dengan roda penggerak. Jadi, tenaga langsung tersalurkan ketika arus listrik AC diterima oleh motor listrik.
Tidak hanya cara kerjanya, namun cara merawat mobil listrik pun berbeda. Cara perawatan mobil listrik Wuling atau mobil listrik lainnya tentu berbeda dengan cara merawat mobil konvensional.
Baterai merupakan komponen utama pada mobil listrik. Untuk itu, harus menjaga kualitas dari baterai ini. Ada beberapa cara merawat baterai mobil listrik. Mulai dari hindari menggunakan baterai mobil hingga di bawah 40%. Selain itu, usahakan parkir kendaraan di ruang tertutup yang sejuk dan tidak panas.
Selain itu, cek update software agar mobil dapat menjalankan sistem terbaru dan mendukung performa mobil listrik. Selain itu, jangan lupa cek air radiator, filter AC, hingga kualitas aki mobil. Ketiga komponen tersebut memiliki peranan yang sangat penting untuk menjaga mobil listrik tetap prima.
Demikian penjelasan mobil listrik wuling serta cara mudah merawat mobil listrik. Selain dipenuhi teknologi terkini, mobil listrik juga ramah lingkungan serta punya biaya servis dan pajak yang lebih murah. Jika sedang mencari mobil listrik, bisa cari mobil listrik di Setir Kanan. Ada banyak pilihan mobil menarik dan berkualitas di Setir Kanan dan pastinya dengan harga yang murah. Mobil-mobil berkualitas tersebut bisa dibeli secara kredit dengan cicilan yang sangat terjangkau!
Rabu, 29 Mei 2024
Jumat, 25 April 2025
Kamis, 11 Januari 2024
Senin, 13 Mei 2024
Rabu, 16 April 2025
Jumat, 08 September 2023
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024