Senin, 06 Mei 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Pameran khusus kendaraan listrik, Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS), yang berlangsung dari tanggal 30 April hingga 5 Mei 2024 telah sukses menarik antusiasme para penggemar EV Tanah Air. Pasalnya, pameran otomotif terbesar di Asia Tenggara ini berhasil menampilkan berbagai teknologi dan jenis kendaraan listrik yang makin menarik dan inovatif dari tahun-tahun sebelumnya, mulai dari kendaraan roda empat, roda dua motor, sepeda listrik, hingga aksesoris EV.
Beruntungnya, Setir Kanan juga berkesempatan untuk turut menjelajahi inovasi-inovasi terbaru yang ada di PEVS tersebut, terutama mobil-mobil listriknya. Bahkan, Setir Kanan juga mengeksplorasi pengalaman test drive dari beberapa EV yang mampu menghadirkan sensasi berkendara yang luar biasa. Penasaran apa saja mobil-mobil tersebut? Yuk, ikuti keseruan Setir Kanan di PEVS 2024 lewat video dan ulasan lengkap berikut ini!
Sebagai informasi, pameran PEVS tahun ini telah berhasil melibatkan 116 merek yang terdiri dari produsen mobil, sepeda motor, dan industri pendukung kendaraan listrik. Adapun khusus untuk mobil listrik sendiri, tercatat ada lebih dari sepuluh merek yang hadir pada pameran kendaraan listrik tersebut. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.
Sumber: en.wikipedia.org
BMW menjadi merek mobil pertama yang ditampilkan oleh pihak PEVS di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Dengan predikat ‘mobil mewah’ yang dibawanya, line up kendaraan listrik BMW tentu menjadi salah satu hal yang tak boleh luput dari perhatian pengunjung di PEVS 2024.
Di pameran ini, BMW memboyong 3 line up EV andalan mereka, yakni BMW iX1, BMW i7, dan BMW i4. BMW iX1 adalah salah satu mobil listrik BMW yang baru saja meluncur pada Februari 2024 lalu di Indonesia. Mobil ini merupakan sebuah EV Sports Activity Vehicle (SAV) entry level yang juga menjadi mobil termurah di segmen EV BMW. Meski demikian, iX1 tetap dibekali dengan fitur yang tak kalah lengkap dan canggih. Sementara itu, BMW i7 dan BMW i4 merupakan line up dari merek BMW yang dikenal paling mewah, dimana mobil ini diketahui memiliki harga mulai dari Rp 2,108 milyar untuk varian BMW i4 dan Rp 3,3, milyar untuk varian BMW The i7.
Baca Juga: Intip Spesifikasi Neta V-II Rakitan Lokal, Sudah Ada di Indonesia
Sumber: liputan6.com
Merek mobil selanjutnya yang ada di PEVS 2024 adalah Wuling. Di pameran ini, Wuling hadir dengan membawa semua line up mobil listrik mereka yang telah sukses dipasarkan di Tanah Air. Mobil tersebut meliputi Wuling Air EV yang hadir dalam 2 varian (lite dan long range), Wuling Binguo EV yang menawarkan kenyamanan dan efisiensi berkendara, serta yang terbaru, ada Wuling Cloud EV yang diklaim sebagai mobil listrik ternyaman di kelasnya. Sebagai informasi, Wuling Cloud EV tersebut juga baru saja memperkenalkan estimasi harga yang sangat menarik di PEVS, yakni berkisar Rp 410 jutaan.
Sumber: liputan6.com
Selanjutnya, Setir Kanan juga menilik merek mobil DFSK, yakni merek mobil asal China yang juga telah memulai produksi mobil listriknya secara lokal atau CKD di Indonesia. Melalui pameran otomotif yang digelar selama 6 hari ini, DFSK turut memperkenalkan 3 mobil listriknya ke pengunjung, yakni varian Seres E1 L-Type, Seres E1 B-Type, dan Gelora E.
Seres E1 L-Type merupakan varian tertinggi dari line up mobil listrik Seres E1 dengan harga Rp 219 jutaan, sedangkan B-Type merupakan varian terendahnya dengan harga Rp 189 jutaan. Sementara itu, Gelora E merupakan varian multipurpose electric vehicle dari DFSK yang bisa digunakan sebagai blind van dan pengangkut orang. Mobil tersebut dibanderol dengan harga Rp 399 juta.
Sumber: carvaganza.com
MAB atau Mobil Anak Bangsa merupakan salah satu merek sekaligus perusahaan kendaraan komersial Indonesia yang kerap mengeluarkan beragam kendaraan listrik. Nah, jika pada ajang PEVS 2023 lalu merek mobil ini memperkenalkan 2 unit kendaraan listrik berupa angkot dan mobil double cabin listrik, tahun ini, MAB berhasil memperkenalkan produk-produk kendaraan listrik terbarunya yang terdiri dari bis listrik, rolling chasis truk listrik, prototype motor listrik ML01, dan baterai kendaraan listrik ELBI.
Sumber: event.tempo.co
Merek mobil selanjutnya yang turut hadir meramaikan PEVS 2024 adalah BYD. BYD sendiri merupakan sebuah brand asal China yang baru saja masuk ke Indonesia pada Januari 2024 lalu. Kendati demikian, merek pendatang ini langsung berhasil mendapat sambutan hangat dari para pegiat otomotif Tanah Air.
Pada perhelatan PEVS 2024, BYD membawa 3 line up mobil listrik mereka, yakni BYD Seal yang diklaim dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam 3,8 detik, BYD Atto 3 yang merupakan mobil compact berharga Rp 500 jutaan, dan yang terakhir BYD Dolphin yang merupakan entry level dari BYD namun memiliki spesifikasi dan performa yang tak kalah keren. Semua mobil EV yang ditampilkan tersebut menonjolkan keunikan dan kekhasan masing-masing dengan gaya desain eksterior dan interior yang cukup eksentrik.
Sumber: marketeers.com
Selanjutnya, Setir Kanan menilik merek mobil China, Chery, yang baru-baru ini juga mendapat sambutan hangat dari para penggemar otomotif Indonesia. Lewat PEVS 2024, Chery memperkenalkan mobil listrik andalan mereka dari keluarga OMODA, yaitu OMODA E5, dan juga fitur terbarunya yang disebut Car Link O. Fitur tersebut merupakan fitur konektivitas yang dapat menghubungkan smartphone konsumen dengan mobil listrik OMODA E5 untuk mengoperasikan berbagai fitur, seperti mematikan kendaraan, menyalakan AC, hingga menutup jendela dari jarak jauh.
Sumber: inilah.com
Merek mobil listrik lainnya yang ada di pameran ini adalah Neta. Melalui PT Neta Auto Indonesia, Neta memperkenalkan kembali Neta V dan juga Neta V-II sebagai produk pre-launch terbaru mereka di PEVS 2024. Neta V-II sendiri merupakan facelift dari model Neta V yang juga akan diproduksi secara lokal atau CKD mulai April 2024 di pabrik PT Handal Indonesia Motor (HIM), Bekasi, Jawa Barat. Perbedaannya dengan Neta V sebelumnya, Neta V-II diketahui memiliki pembaruan pada tampilan eksterior, fitur head unit, dan juga fitur keselamatan ADAS, sehingga diklaim lebih canggih dan aman untuk dibawa berkendara atau sebagai mobilitas harian.
Baca Juga: Neta L, SUV Baru Neta yang Sekali Charge Bisa Tembus 1.070 Km!
Sumber: momobil.id
MG atau Morris Garage adalah salah satu merek mobil ternama yang juga hadir di perhelatan kendaraan listrik Periklindo waktu lalu. Merek mobil ini menghadirkan 2 line up mobil listrik terbarunya, yakni MG ZS EV dan MG 4 EV. MG ZS EV merupakan salah satu SUV kompak listrik yang menawarkan teknologi terkini dan desain modern, serta dibanderol dengan harga Rp 453 juta. Sementara itu, MG 4 EV merupakan salah satu SUV 5 seater produksi CKD yang dibangun dengan Modular Scalable Platform dan dibanderol dengan harga Rp 423 juta. Meskipun memiliki spesifikasi yang berbeda, keduanya diketahui memiliki pengalaman berkendara yang efisien, andal, dan nyaman untuk dibawa berkendara.
Sumber: otomotif.bisnis.com
Selain didominasi oleh kehadiran merek mobil asal China, PEVS 2024 juga menghadirkan merek mobil asal Korea Selatan, Hyundai, yang juga telah berkiprah cukup lama di pasar otomotif Tanah Air. Adapun pada pameran kali ini, Hyundai memboyong 2 unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 yang memiliki desain futuristik. Ioniq 5 sendiri merupakan sebuah SUV listrik yang dibangun di atas electric-global modular platform (E-GMP) dan menjadi pionir mobil listrik pertama di Indonesia. Dengan keunggulan teknologi dan desain yang dibawanya, mobil ini termasuk salah satu EV dengan predikat value for money yang tinggi untuk konsumen.
Sumber: msn.com
Merek mobil terakhir yang membawa angin segar di pasar kendaraan listrik Indonesia adalah Neu Citi. Merek ini memperkenalkan mobil listrik barunya dengan nama Neu yang masuk dalam segmen city car di Indonesia. Mobil tersebut diketahui memiliki harga berkisar Rp 220 juta (Off the Road) dan Rp 225 juta (On the Road). Secara keseluruhan, mobil ini memiliki spesifikasi body yang kecil, namun dengan interior yang kompak dan kabin yang cukup luas, sehingga menarik untuk dibawa mengaspal di jalanan Tanah Air.
Sumber: tribunnews.com
Selain menampilkan deretan mobil-mobil listrik yang canggih dan menarik di dalam Hall JIExpo Kemayoran, pameran PEVS 2024 kali ini juga menghadirkan arena test drive khusus bagi para pengunjung yang ingin mencoba sensasi berkendara dari tiap line up mobil listrik tersebut.
Lantas, mobil apa saja yang bisa dijajal pengunjung untuk test drive di PEVS 2024? Beberapa pilihannya adalah BMW iX1, semua line up BYD (Seal, Atto 3, Dolphin), Chery Omoda 5, Hyundai Ioniq 5, MG ZS EV, MG 4 EV, Neta V-II, DFSK Seres E1 L-type dan B-Type, DFSK Gelora E, semua line up Wuling (Air EV, Binguo EV, Cloud EV), dan yang terbaru Neu Citi.
Nah, itulah rangkuman kegiatan dan informasi menarik di acara PEVS 2024 bersama Setir Kanan. Secara keseluruhan, acara ini memang cocok untuk Sobat Setir yang sedang mencari kendaraan listrik untuk mobilitas sehari-hari, mulai dari mobil listrik, motor listrik, dan sepeda listrik.
Kendati demikian, jika Sobat Setir sedang mencari pilihan mobil listrik dengan harga yang lebih terjangkau, tak ada salahnya untuk melirik berbagai opsi kendaraan di SETIR KANAN. Di Setir Kanan, ada banyak pilihan mobil dari berbagai merek dengan simulasi cicilan yang mudah dan ringan, termasuk untuk pilihan mobil listrik.
Atau, jika kamu sudah memiliki mobil lama dan ingin menggantinya, kamu juga bisa memanfaatkan layanan Tukar Tambah Mobil di Setir Kanan! tunggu apalagi? Cek website Setir Kanan sekarang!
Kamis, 23 Mei 2024
Jumat, 07 Juni 2024
Senin, 26 Agustus 2024
Kamis, 09 Mei 2024
Kamis, 06 Juni 2024
Sabtu, 20 Juli 2024
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024