
Jumat, 28 Juni 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Sumber: Zurich
Pernahkah kamu terjebak dalam situasi di mana jadwal servis mobil bentrok dengan rapat penting? Atau mungkin tiba-tiba ada acara mendadak yang tidak bisa ditinggalkan? Jangan khawatir! Setir Kanan kini menawarkan solusi praktis untuk menjadwalkan ulang pesanan servis dengan mudah.
Tidak perlu lagi merasa bingung ketika rencanamu berubah. Dalam artikel ini, kamu akan dipandu langkah demi langkah bagaimana cara reschedule pesanan servis di Setir Kanan, sehingga tetap bisa menjaga kendaraan dalam kondisi prima tanpa mengorbankan agenda penting lainnya!
Cara Reschedule Pesanan di Setir Kanan
Kamu bisa melakukan reschedule pesanan service maksimal h-24 jam dari jadwal semula ya Sobat Setir! Berikut langkah-langkahnya:
1. Klik Akun Buyer
Pertama, kamu perlu log in akun pribadimu di Setir Kanan. Setelah itu, kamu bisa menuju halaman akun pribadi dengan klik logo akun di ujung kanan atas.
2. Klik Pembelian
Pada layar akan muncul tampilan menu pilihan untuk menuju laman pembelian, wishlist, pengaturan akun, juga pusat bantuan. Kamu bisa mengklik opsi pembelian agar bisa terhubung ke halaman pesanan.
3. Klik Pesanan Saya
Setelah masuk ke halaman pemesanan, kamu dapat memilih kategori pesanan yang sedang berlangsung di menu bar tengah. Di laman ini, kamu bisa mengecek semua pesanan, baik yang sudah selesai maupun sedang berlangsung. Kamu juga bisa melihat status pesanan kamu apakah sudah dikonfirmasi bengkel hingga status pembayaran terkini.
4. Klik Lihat Detail Pesanan
Jika kamu klik detail pesanan, maka kamu bisa mengecek detail dari pesanan service yang sudah kamu buat. Mulai dari apa service yang kamu butuhkan, tanggal dan jam setiap progress pesanan, alamat bengkel, hingga pilihan untuk melakukan reschedule atau penjadwalan ulang pesanan jika kamu ingin mengganti hari dan jam.
5. Atur Jadwal Pesanan yang Baru
Apabila diperlukan reschedule jadwal, kamu bisa memindahkan kotak biru ke hari dan jam yang diinginkan. Ketebalan dari kotak biru tersebut menggambarkan panjang durasi dilakukannya layanan service.
6. Lakukan Konfirmasi Pesanan dan Jadwal
Setelah menetapkan jadwal pesanan service yang baru, kamu bisa melakukan cross check kembali untuk hari dan jam. Lalu, kamu bisa klik “pilih jadwal” untuk mengonfirmasi perubahan pesanan.
7. Tunggu Konfirmasi Pesanan dari Pihak Bengkel
Setelah melalui semua proses di atas, kamu hanya perlu menunggu konfirmasi dari bengkel bahwa pesanan kamu mengalami perubahan jadwal. Jika pihak bengkel sudah menyetujui perubahan pesananmu, kamu bisa datang ke bengkel tujuan dengan membawa mobil yang hendak di service.
Demikian langkah mudah untuk melakukan reschedule pesanan di Setir Kanan. Jika kamu membutuhkan mobil bekas lainnya, kamu juga bisa melakukan tukar tambah di Setir Kanan ya!
Tag Artikel:
Rekomendasi Artikel
Senin, 10 November 2025
Kapan Waktu yang Tepat Servis Mobil Bekas di Bengkel Resmi!
Bengkel Resmi vs Bengkel Umum: Mana yang Lebih Cocok untuk Mobil Bekas?
Senin, 10 November 2025
5 Tanda Umum Mobil Butuh Service Segera & Bengkel Alternatifnya!
Kamis, 23 Oktober 2025
Apa Itu Injeksi Mobil? Kenali Jenis, Cara Kerja, Kelebihan & Tips Perawatannya
Senin, 13 Oktober 2025
Wajib Cek! 5 Tanda Ban Mobil Harus Segera Diganti
Rabu, 20 Agustus 2025
Informasi Terkini
Lihat semuaRabu, 26 Juni 2024
Nissan Serena e-Power Hadir di GIIAS 2024, Apa Saja Kelebihannya?
Selasa, 25 Juni 2024
SUV Bisa Selap-Selip, Kelebihan dan Kekurangan GWM Tank 500
Senin, 24 Juni 2024
Orang Terkaya di Vietnam Siap Mempertaruhkan Seluruh Uangnya Untuk EV Dream
Senin, 24 Juni 2024