Kamis, 06 Maret 2025
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Honda Brio 2018 masih jadi salah satu pilihan favorit bagi Sobat Setir yang mencari mobil compact dengan performa oke dan desain yang stylish.
Dengan harga yang terjangkau, Brio 2018 menawarkan paket lengkap mulai dari spesifikasi mumpuni, interior nyaman, hingga fitur keselamatan yang bisa diandalkan.
Tidak heran kalau Brio 2018 sering diburu, terutama oleh kamu yang baru mau punya mobil pertama atau sekadar ingin upgrade dari city car lama.
Nah, buat kamu yang penasaran apakah Brio 2018 masih layak dipinang di tahun ini, yuk kita bahas secara lengkap.
Mulai dari spesifikasi, tampilan luar dan dalam, hingga rekomendasi beli mobil bekasnya dengan harga terjangkau. Simak sampai habis ya, Sobat Setir!
Baca Juga: Brio 2017: Spesifikasi, Review & Harga Bekas Murah
Sumber: Honda
Dengan mesin bertenaga dan efisiensi bahan bakar yang baik, Brio 2018 bisa menjadi pilihan menarik buat Sobat Setir yang menginginkan kendaraan lincah namun tetap irit.
Berikut adalah spesifikasi lengkapnya:
Ditenagai oleh mesin 1.2L i-VTEC yang mampu menghasilkan 90 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 110 Nm pada 4.800 rpm, Brio 2018 menawarkan performa bertenaga untuk ukuran city car.
Teknologi i-VTEC tidak hanya meningkatkan performa tetapi juga efisiensi konsumsi BBM, membuat Brio 2018 bisa mencapai sekitar 20 km/liter untuk rute kombinasi.
Tersedia dalam transmisi manual 5-percepatan dan CVT dengan Earth Dreams Technology, memberikan perpindahan gigi yang halus dan responsif.
Brio 2018 dilengkapi suspensi yang nyaman, menjaga kestabilan saat melewati jalanan bergelombang atau tidak rata.
Dengan konsumsi BBM yang irit dan dimensi yang kompak, Brio 2018 sangat cocok buat Sobat Setir yang sering wara-wiri di jalanan perkotaan.
Sumber: Honda
Dari luar, Honda Brio 2018 menampilkan desain yang sporty dan dinamis.
Grille depan berbentuk solid wing face dan lampu utama halogen memberikan kesan agresif sekaligus modern.
Tidak ketinggalan, desain bumper belakang dengan diffuser memberikan tambahan sentuhan sporty.
Dimensi yang kompak membuat Brio 2018 mudah untuk selap-selip di kemacetan perkotaan. Selain itu, pelek alloy 14 inci turut mempermanis tampilannya.
Buat Sobat Setir yang suka modifikasi, Brio 2018 juga cukup fleksibel untuk ditambah aksesoris aftermarket tanpa merusak estetika aslinya.
Sumber: Mobilmo
Masuk ke bagian dalam, Honda Brio 2018 menawarkan kabin yang cukup lapang di kelasnya.
Meski terlihat mungil dari luar, kabinnya bisa menampung hingga 5 penumpang dengan nyaman.
Material dashboard didominasi plastik, namun desainnya cukup modern dengan perpaduan warna yang nggak ngebosenin.
Selain itu, fitur hiburan standar seperti head unit dengan konektivitas USB dan AUX bisa bikin perjalanan makin asyik.
Kursinya ergonomis dengan pengaturan manual yang cukup mudah.
Tidak lupa bagasi Brio 2018 juga cukup luas untuk membawa barang-barang belanja atau koper kecil saat road trip.
Honda Brio 2018 nggak cuma menawarkan desain keren dan mesin bertenaga, tapi juga fitur keselamatan yang mumpuni.
Mulai dari dual SRS airbags, rem ABS + EBD, hingga struktur rangka G-CON yang bisa meredam benturan saat terjadi kecelakaan.
Fitur immobilizer dan alarm juga hadir untuk memastikan mobil kamu aman dari risiko pencurian.
Menariknya lagi, varian tertinggi dari Brio 2018 sudah dilengkapi fitur Vehicle Stability Assist (VSA) dan Hill Start Assist (HSA) yang biasanya ada di mobil-mobil kelas atas.
Jadi, buat kamu yang sering beraktivitas di area berbukit atau berkendara saat hujan, fitur ini bakal sangat membantu.
Sumber: Honda
Buat Sobat Setir yang penasaran dengan harga pasaran Honda Brio 2018 bekas, ada banyak pilihan menarik dengan rentang harga yang bervariasi.
Berikut adalah daftar harga lengkap mobil bekas Honda Brio 2018:
Baca Juga: Daftar Harga Mobil Brio Matic Bekas Terbaru 2025
Dengan dimensi kompak dan konsumsi BBM yang irit, Brio 2018 sangat cocok buat Sobat Setir yang beraktivitas di perkotaan.
Namun bagi kamu yang tertarik untuk memiliki mobil Honda Brio bekas tetapi masih terkendala budget, Setir Kanan bisa jadi pilihan yang tepat!
Setir Kanan merupakan platform jual beli mobil bekas terpercaya dengan jaringan luas se-Indonesia.
Di sini kamu nggak cuma bisa nemuin berbagai pilihan Brio dengan kondisi prima, tapi juga bisa menikmati berbagai penawaran menarik.
Dapatkan jaminan angsuran murah dengan cicilan mulai dari Rp 2 jutaan per bulan atau kurang dari Rp 100 ribu per hari.
Nggak ketinggalan, ada juga promo DP 0%, cukup bayar 2x angsuran di awal Sobat Setir sudah bisa bawa pulang mobil impian.
Sedangkan buat kamu yang ingin upgrade mobil lama, Setir Kanan juga menyediakan opsi Tukar Tambah yang praktis dan menguntungkan.
Jangan tunggu lama lagi, nikmati kemudahan beli mobil bekas di Setir Kanan!
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Kamis, 24 April 2025
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024