Minggu, 07 April 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Sumber: VinFast
Jakarta, 28 Maret 2024 - VinFast Auto (Nasdaq: VFS), secara resmi meluncurkan seri VF e34 di Indonesia. SUV listrik segmen C dengan konfigurasi penggerak setir kanan ini merupakan model pertama VinFast yang ditawarkan di Indonesia. Tak hanya mempersembahkan SUV listrik yang canggih, VinFast juga memperkenalkan kebijakan langganan baterai yang inovatif dengan tujuan untuk memangkas biaya di awal pembelian. Semua ini bertujuan untuk menunjukkan komitmen VinFast dalam mendukung kemudahan kepemilikan mobil listrik sehingga dapat diakses semua orang.
VF e34, SUV listrik yang sudah dinantikan sejak 2023 ini telah resmi dijual dengan harga awal tanpa baterai senilai Rp 315.000.000. Sedangkan untuk baterainya sendiri, pelanggan perlu mengeluarkan biaya sewa sebesar Rp 1.500.000 per bulan untuk jarak hingga 3.000 km dan Rp 2.600.000 per bulan untuk jarak di atas 3.000 km. Harga yang ditawarkan VinFast untuk biaya sewa baterai terbukti jauh lebih rendah dibandingkan penggunaan mobil bensin di segmen yang sama.
“Jika Battery Health turun di bawah 70% dari kapasitas aslinya, VinFast akan menggantinya secara gratis. Hal ini menghilangkan kekhawatiran dan potensi biaya tinggi untuk mengganti sendiri baterai yang rusak.” Ujar Tran Quoc Huy, CEO VinFast Indonesia. Komitmen VinFast tidak hanya menjadi daya tarik besar bagi konsumen yang mempertimbangkan retensi nilai jangka panjang sebuah mobil, namun mampu memberikan ketenangan bagi pelanggan sepanjang kepemilikan VF e34. Kabar bahagia untuk pemilik VF e34, karena VinFast memberikan garansi standar VinFast selama 10 tahun untuk kendaraan perdana yang ditawarkan mereka di Indonesia.
Menurut CEO VinFast Indonesia, Tran Quoc Huy, ”Setelah sukses debut di Indonesia International Motor Show 2024, VinFast bangga membawa mobil listrik setir kanan pertamanya ke Indonesia. Menandai langkah penting dalam rencana ekspansi ambisius kami di Asia Tenggara, kami menghadirkan model VF e34 yang lebih modern, bertenaga, dan efisien. Kami bertujuan untuk mendukung konsumen Indonesia dalam perjalanan menuju masa depan transportasi yang berkelanjutan”.
Baca Juga: VinFast Rilis VF e34 Di IIMS 2024, Intip Spesifikasi dan Harganya
VF e34 memiliki ukuran panjang 4.300 mm, lebar 1.793 mm, dan tinggi 1.613 mm. Dengan jarak sumbu roda 2.611 mm dan ground clearance 180 mm. Ditenagai oleh motor listrik yang mampu menghasilkan daya maksimum 110 kW dan torsi 242 Nm. Selain itu, mobil listrik ini menggunakan sistem penggerak roda depan untuk rasa berkendara yang nyaman dan hemat energi. Berkat baterai 42 kWh-nya, VF e34 mampu menempuh jarak hingga 318 km dengan satu kali pengisian saja. Hal ini membuktikan bahwa VF e34 adalah pilihan tepat untuk menemani aktivitas sehari-hari.
Selain nyaman dan hemat energi, mobil listrik ini juga dilengkapi dengan beragam fitur keselamatan canggih dan smart technology yang mudah digunakan. Termasuk pembaruan perangkat lunak jarak jauh, dukungan pengendalian suara, pemantauan status pengisian baterai, dan lainnya. Selain itu, VF e34 juga dilengkapi dengan peringatan potensi pencurian dan kemampuan untuk menyimpan kebiasaan pengguna untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih personal.
Setelah memimpin revolusi dalam pengembangan kendaraan ramah lingkungan di Vietnam, VF e34 hadir di Indonesia dengan tujuan untuk menginisiasi transformasi dalam pola mobilitas di wilayah perkotaan. Tampilannya yang dinamis dilengkapi dengan teknologi yang canggih serta hemat dan ramah lingkungan diharapkan dapat menjadi konsep gaya hidup baru bagi penduduk perkotaan. Mobil hybrid ini juga memberikan kontribusi dalam percepatan pertumbuhan pasar kendaraan listrik di Indonesia. Adapun rencana pengiriman mobil VF e34 akan dilaksanakan pada kuartal kedua tahun ini.
Infonya, VinFast berencana untuk memperluas kehadirannya setidaknya ke 50 negara pada tahun 2024. Selain fokus pada pasar utama seperti Amerika Serikat, Kanada, dan Eropa, VinFast juga akan menguatkan posisinya di negara-negara tetangganya di Asia Tenggara, seperti India, Indonesia, Thailand, Filipina, Timur Tengah, dan Afrika. Selain beroperasi di Vietnam, VinFast juga sedang membangun pabrik manufaktur di Amerika Serikat dan India. Tidak hanya itu, VinFast juga berencana untuk membangun pabrik di Indonesia dalam waktu dekat.
Sumber: VinFast
VinFast – anggota Vingroup – memiliki visi untuk mendorong kemajuan global smart electric vehicle revolution. Didirikan pada tahun 2017, VinFast memiliki pabrik manufaktur otomotif canggih dengan tingkat otomatisasi hingga 90% serta fasilitas kelas dunia yang berlokasi di Hai Phong, Vietnam.
Berkomitmen terhadap Misi “Sustainable future for everyone”, VinFast terus berinovasi untuk menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi, layanan yang canggih, pengalaman pelanggan secara seamless, dan strategi harga yang diperuntukkan untuk semua kalangan. Misi tersebut bertujuan agar bisa menginspirasi konsumen Indonesia secara global untuk menjadi bagian dalam eksplorasi potensi tanpa batas guna masa depan transportasi yang lebih modern, ramah lingkungan, dan berkelanjutan. Pelajari lebih lanjut di: https://vinfastauto.id/en
Itulah penjelasan seputar VinFast e34 yang akan segera dikirim ke Indonesia. Mobil listrik ini tidak hanya nyaman dan irit, tapi juga punya fitur-fitur canggih yang menambah keamanan saat berkendara. Pokoknya cocok banget buat dipake di Indonesia!
Nah, jika Sobat Setir ingin membeli mobil listrik namun memiliki dana yang terbatas, kamu bisa mempertimbangkan opsi mobil listrik lainnya yang ada di Setir Kanan, loh! Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa melihat berbagai pilihan mobil bekas dari berbagai merek dengan cicilan terjangkau di Setir Kanan.
Dapatkan penawaran menarik berupa DP 0% atau cukup bayar 2x angsuran pertama, kamu sudah bisa membawa pulang mobil bekas untuk unit dengan tanda khusus. Selain itu, cicilannya mulai dari 70 ribuan saja per hari. Yuk, cari tahu informasi selengkapnya di website Setir Kanan!
Senin, 21 Oktober 2024
Senin, 21 Oktober 2024
Selasa, 16 Juli 2024
Rabu, 03 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024