Selasa, 30 Juli 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Perjalanan Tim Setir Kanan untuk mengeksplorasi unit-unit terbaru yang ada di GIIAS 2024 masih berlanjut. Ajang yang diadakan sejak tanggal 18 Juli 2024 ini menjadi momen bagi banyak pabrikan otomotif, termasuk KIA yang secara resmi meluncurkan KIA Carnival Hybrid.
Dengan membawa banyak sekali pembaharuan, bisakah mobil ini menjadi EV yang patut dipertimbangkan di tahun ini? Simak artikelnya sampai akhir!
Hadirnya KIA Carnival Hybrid menawarkan angin segar bagi konsumen yang ingin mencari unit EV dengan desain yang begitu macho. Kira-kira bagaimana spesifikasinya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Mari kita bahas dulu soal eksterior unit KIA Carnival Hybrid ini. Secara desain, tak ada yang jauh berbeda dari unit Carnival terbaru yang turut diperkenalkan di ajang GIIAS 2024 ini.
Satu hal unik yang bisa kita lihat dari eksteriornya adalah lampu DRL yang dibuat menyambung. Lampu yang sudah full LED ini juga sudah mencakup lampu sen dengan bentuk yang menyiku.
Pada bagian bawah terdapat fog lamp yang juga sudah menggunakan full LED. Untuk menambah kesan yang lebih berotot atau muscular, kap mobil dari KIA Carnival Hybrid ini dibentuk agak melekuk.
Sementara itu, desain grill nya masih menggunakan Tiger Nose yang terlihat begitu modern dan futuristik. Pada bagian ini kita juga bisa menemukan balutan finishing berwarna chrome yang membuat eksterior KIA Carnival Hybrid semakin macho.
KIA juga menyematkan 3 sensor parkir di bagian bawah yang letaknya berdekatan dengan bumper yang didesain dengan finishing berwarna silver.
Di bagian samping, kita bisa menjumpai desain yang boxy sama halnya dengan ekterior depannya. Sekilas, desain ini membuat KIA Carnival Hybrid terlihat mirip dengan saudaranya, EV9.
Bagian samping mobil ini masih terlihat modern dan macho, apalagi dengan tambahan roof rail di atas yang menambah kesan sporty. Pintu nya sendiri sudah menggunakan sistem keyless dan bisa dibuka secara otomatis.
Aksen silver masih bisa kita temukan tepat di bagian bawah pintu. Untuk meningkatkan visibilitas pengendara, ada kamera 360 yang disematkan pada spion unit Carnival Hybrid ini.
Menariknya, KIA menambahkan velg dengan desain yang terbilang unik. Velg berdesain mengotak ini berukuran R19 yang dibalut dengan ban Continental berukuran 235/55.
Lain halnya dengan sisi depan dan samping, bagian belakang Carnival Hybrid justru dibuat membulat. Namun jangan khawatir, desain ini masih terlihat sesuai dan senada dengan konsepnya.
Tepat di atas pintu belakang terdapat kamera yang fungsinya untuk menampilkan visibilitas untuk kamera spion tengah mobil. Sementara itu, mobil ini juga memiliki rear wiper dan defogger yang akan membuat pengendaraan semakin aman.
Model lampu yang digunakan masih sama, yakni lampu full LED yang dibuat menyiku. Lampu remnya dibuat menumpuk yang membuat mobil ini semakin terlihat futuristik.
Di sebelah kanan bawah, Sobat Setir bisa menemukan logo HEV yang berarti Hybrid Electric Vehicle.
Nah, kira-kira bagaimana yang bisa dikeluarkan oleh unit KIA Carnival Hybrid ini? Mobil ini menggunakan mesin 1600 CC Turbo yang mampu menghasilkan tenaga sampai 245 HP dengan torsi maksimal di 367 Nm.
Di atas kertas, memang performanya tidak sekencang mobil listrik pada umumnya. Namun, hal lain yang bisa dirasakan adalah konsumsi BBM yang sangat hemat berkat penggunaan mesin 1600 CC. Iritnya bahan bakar mobil ini diklaim bisa mencapai 1:25 dengan bobot sebesar ini.
Baca juga: KIA EV 6 GT Hadir di Indonesia, Harga Mulai Rp 1.2 Miliar
Kesan kendaraan yang mewah dan modern langsung terasa ketika kita memasuki interior KIA Carnival Hybrid ini. Dengan kapasitas yang begitu luas, mobil ini menawarkan pengalaman berkendara yang sangat nyaman, khususnya untuk penumpang.
Head room serta leg roomnya luas, serta konfigurasi captain seat untuk row kedua semakin menambah kenyamanan penumpang. Joknya pun sudah dilengkapi dengan headrest yang empuk.
Menariknya, kursi ini bisa diatur posisinya sedemikian rupa mulai maju mundur sampai menyamping. Hal ini bertujuan untuk memudahkan akses penumpang ke row bagian paling belakang.
Fitur yang ditawarkan juga terbilang lengkap, mulai dari sunroof di bagian belakang, tray penutup jendela, control AC, control ventilasi udara, cup holder, dan charging port.
Jok di mobil KIA Carnival Hybrid bisa Sobat Setir atur dengan menggunakan tombol yang letaknya ada di bagian samping. Selain headrest, ada juga leg support yang bisa diatur secara elektrik untuk membuat perjalanan semakin menyenangkan.
Row terdepan Carnival Hybrid juga terasa begitu mewah. Di bagian ini terdapat dua layar, satu digunakan untuk panel instrumen, dan yang satu lagi sebagai head unit. Head unit ini sudah integrated dan bisa dihubungkan dengan Apple Car Play atau Android Auto.
Sementara itu, di bagian bawah head unit terdapat control AC dengan sistem yang multifungsi. Artinya, Sobat Setir juga bisa mengatur knob AC ini untuk mengakses shortcut di head unit.
Di row ini juga terdapat banyak sekali fitur yang lengkap seperti wireless charging, USB Type C port, lighter port, cup holder, shifter model knob, serta posisi kemudi yang adjustable.
Konsumen bisa mengatur tempat duduk mereka naik turun dengan sistem elektronik. Setirnya juga bisa diatur secara tilt ataupun telescopic. Dengan adanya berbagai pengaturan ini, posisi kemudi pun bisa semakin nyaman dan lebih santai.
Baca juga: 8 Mobil Matic Terbaik 2024, Berkendara Nyaman, Penumpang Aman!
Dengan fitur segudang dan desain yang mewah, kira-kira berapa harga yang harus dibayar untuk mendapatkan unit KIA Carnival Hybrid ini?
Unit modern dan futuristik ini dijual di harga Rp 1,3 M. Selain bentuknya yang begitu macho, mobil ini juga cocok bagi konsumen yang menginginkan kendaraan yang nyaman, kokoh, dan juga kaya fitur.
Namun, memang harganya masih terbilang mahal. Bagi Sobat Setir yang ingin mencari mobil dengan harga yang lebih murah, Setir Kanan punya jawabannya!
Setir Kanan menyediakan banyak opsi mobil bekas untuk Sobat Setir. Setir Kanan merupakan platform jual beli mobil bekas harga cerdas yang menyediakan layanan pembelian mobil bekas dengan sistem kredit. Keuntungan yang bisa kamu dapatkan adalah pembelian mobil dengan DP 0% untuk unit bertanda khusus dengan cicilan mulai dari Rp 70 ribuan per hari!
Langsung dapatkan mobil dengan 2x angsuran saja kamu sudah bisa membawa pulang mobil impianmu. Tunggu apa lagi? Dapatkan mobil impianmu sekarang!
Mobil bekas harga cerdas? Hanya di Setir Kanan!
Senin, 29 Juli 2024
Senin, 29 Juli 2024
Senin, 29 Juli 2024
Minggu, 28 Juli 2024
Minggu, 28 Juli 2024
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024