Jumat, 05 Januari 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Kalau Sobat Setir mencari opsi mobil mewah dengan nuansa sporty, BMW 330i bisa jadi pilihan terbaik. BMW 330i adalah salah satu mobil mewah yang diusung pabrikan Jerman BMW yang masuk dalam model series ke 3. Mobil ini menawarkan berbagai fitur canggih, yang diperuntukkan bagi kelas atas penggemar mobil sport.
BMW Seri 3 ini merupakan salah satu kendaraan premium terlaris di dunia dan Indonesia. Makin penasaran seperti apa spesifikasi, harga hingga kemewahan yang ditawarkan? Simak informasi selengkapnya berikut ini!
BMW Seri 3 terbaru resmi diluncurkan BMW Group Indonesia pada akhir tahun 2022 lalu. Sebelumnya, BMW seri 3 telah dihadirkan di Indonesia sejak tahun 2019 pada ajang GIIAS. Hingga kini, BMW series 3 memasuki generasi ke tujuh dengan kode G20. Intip spesifikasinya berikut ini!
Tampilan eksterior depannya sangat memancarkan kemewahan. Bagian depan mobil BMW 330i dilengkapi grille beraksen silver, lampu depan LED dengan fitur selective beam dan lampu sein berdesain memanjang. Garis-garis tegas di bemper depan membuat tampilannya terlihat sangat berkarakter. Mobil BMW 330i di generasi ini memiliki dimensi 4.709 mm x 1.827 mm x 1.435 mm dengan jarak sumbu roda 2.851 mm.
Di sisi sampingnya, mobil ini menggunakan ban depan dan belakang 205/60 velg berukuran 18 inci dengan double spoke material alloy two-tone. Selain itu, ada penambahan fitur pada ban mobil menggunakan teknologi Run Flat Tyres. Teknologi ini membantu pada saat mengalami kendala ban bocor, mobil masih tetap bisa dikendarai hingga jarak 100 km.
Bergeser ke bagian belakang, mobil BMW 330i dilengkapi dengan dua knalpot racing dan lampu belakang LED. Bumper bagian belakangnya berwarna hitam dan terpasang sensor untuk mundur. Uniknya, berkat fitur Comfort Access maka membuka bagian bagasi belakang tinggal menggerakan kaki di bawah bumper mobil.
Sumber: commons.wikimedia.org
Sisi interiornya juga mewah sebanding dengan tampilan eksteriornya. Bagian interior dari mobil BMW 330i ini dirancang dengan nuansa luxurious dengan berbagai macam fitur kekinian. Meski bernuansa sporty yang sangat kuat, kemewahan dan kenyamanan kabin tetap menjadi prioritas utama oleh pabrikan asal Jerman ini.
Dilengkapi dengan material berkualitas premium mulai dari dasbor, jok hingga bagian plafon yang memberi nuansa mewah nan elegan. Dari sisi kabin dalamnya, terdapat 5 buah kursi dan sistem AC otomatis yang memiliki kontrol di bagian kursi penumpang belakang. Pada bagian jok mobil didukung teknologi ISOFIX untuk memfasilitasi kenyamanan dan keamanan saat membawa anak kecil atau bayi.
Di dalam kabin tersedia ambient light dengan beragam pilihan warna. Di bagian baris pertama, tersedia dua memory pengaturan elektrik untuk kursi pengemudi. Mobil ini juga tentu sudah keyless entry, pengemudi hanya perlu mengantongi kunci mobil jika ingin membuka pintu dan cukup dengan menyentuh bagian dalam handle pintu untuk membukanya.
Dari segi dapur pacunya, mobil BMW 330i ini ditenagai oleh mesin BMW 2.0 liter TwinPower turbo, 4 silinder 1.998 cc. Spesifikasi mesin tersebut dikombinasikan dengan mesin transmisi otomatis 8 percepatan. Dengan konfigurasi mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga yang sebesar 258 hp pada 5.000-6.500 rpm dengan torsi puncak 400 Nm mulai dari 1.600 rpm-4.000 rpm.
Meski BMW 330i menggunakan penggerak roda belakang, namun mobil ini tetap mampu menjaga kestabilannya dan mampu melintas cepat di jalanan lurus ataupun menyalip dengan kecepatan fantastis. Hal ini didukung dengan adanya sistem kontrol stabilitas mesin yang terkalibrasi dengan baik.
Baca Juga: Mau Beli BMW Seri 3 Bekas? Ini Spesifikasi dan Harganya!
Sumber: commons.wikimedia.org
Penampilan memang jadi keunggulan mobil pabrikan asal Jerman satu ini. Dilengkapi dengan material berkualitas premium, mobil BMW 330i menawarkan kenyamanan ekstra bagi pengemudi ataupun penumpang sehingga bisa menikmati perjalanan dengan lebih baik. Melewati jalan rusak bergelombang juga terasa nyaman saat berada di kabin. Terlebih didukung jok yang mampu menopang dengan baik dengan material kulit premium.
Bukan hanya penampilannya saja yang sporty, namun mobil ini juga diimbangi dengan performanya yang tinggi. Berkat mesin 4 silinder TwinPower Turbo yang diembannya, mobil ini punya performa tinggi. BMW mengklaim akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam bisa mencapai kisaran 5,8 detik dengan kecepatan maksimum dibatasi 250 km/liter.
Meski punya performa tinggi, BMW 330i juga memperhatikan efisiensi bahan bakar. Klaimnya, konsumsi BBM mobil ini dengan rute kombinasi bisa sampai 15,4 km/liter dengan penggunaan BBM yang tepat.
Mobil BMW 330i juga dilengkapi dengan beragam fitur canggih, misalnya fitur hiburan layar 10.25 inci dengan pengaturan iDrive Touch Controller, Operating system 7 sebagai kontrol suara, bluetooth, wifi, Apple CarPlay. Soal audionya, mobil ini menggunakan Audio Harman Kardon Surround Sound System 16 speaker yang menghasilkan kualitas suara tak tertandingi.
Soal fitur keselamatannya, BMW 330i dilengkapi dengan fitur yang mumpuni seperti airbags yang tersedia di kursi pengemudi dan penumpang, sabuk pengaman yang tersedia di semua kursi mobil BMW 330i. Selain itu, fitur keselamatan canggih lainnya dilengkapi dengan Dynamic Stability Control (DSC), Cornering Brake Control (CBC), Automotive Stability Control (ASC), Electronic Differential Lock Control (EDLC), Dynamic Brake Control (SBC), Dynamic Traction Control (DTC), dan sebagainya.
Baca Juga: BMW E36 Bekas: Mobil Eropa Berkelas, Harga Terjangkau!
Mobil sedan BMW 330i ini 5 Seater ini dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp1.151 juta di Indonesia. Kalau tertarik membeli unit bekasnya, harga BMW 330i bekas memang sangat variatif. Melansir sejumlah sumber secara online, mobil bekas BMW 330i dibanderol dengan harga mulai dari Rp700 jutaan. Harga ini tentunya hanya sebagai kisaran saja karena bergantung pada kondisi mobil, tahun keluaran hingga faktor-faktor lainnya.
Demikian informasi tentang mobil BMW 330i, bagaimana apakah Sobat Setir tertarik membelinya? Kalau mempertimbangkan soal budget, kamu bisa memilih unit bekasnya dengan kondisi yang masih bagus sehingga harganya bisa lebih terjangkau.
Nah, kamu juga bisa mempertimbangkan opsi mobil bekas BMW lainnya jika masih ingin menentukan pilihan. Di Setir Kanan, kamu bisa memilih berbagai mobil bekas dari sejumlah merek, termasuk BMW. Kamu bisa cek katalog mobil bekas di Setir Kanan dan pilih unit mobil yang jadi incaran. Contohnya seperti unit mobil bekas BMW berikut yang bisa dicicil mulai dari Rp2 jutaan per bulan.
Kamu bisa mendapatkan mobil dengan DP 0% (untuk unit bertanda khusus) atau cukup bayar 2x angsuran pertama, serta cicilan mulai dari Rp 70 ribuan/hari saja. Yuk, tunggu apa lagi? Kunjungi website Setir Kanan dan temukan opsi mobil bekas harga cerdas pilihanmu!
Jumat, 02 Februari 2024
Kamis, 17 Oktober 2024
Kamis, 11 Juli 2024
Senin, 16 Oktober 2023
Rabu, 26 Juni 2024
Kamis, 30 Mei 2024
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024