Kamis, 05 September 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Sobat setir, pernahkah kalian berpikir tentang perjalanan panjang Toyota Avanza di Indonesia? Mobil yang sering disebut "Sejuta Umat" ini sebenarnya memiliki sejarah yang cukup menarik, lho! Yuk, kita telusuri bersama-sama bagaimana mobil MPV andalan keluarga ini bertransformasi dari tahun ke tahun. Simak hingga selesai ya!
Sumber: Moladin
Perjalanan Toyota Avanza di Indonesia dimulai pada tahun 2003, saat mobil ini resmi diperkenalkan melalui ajang Gaikindo Auto Show. Pada saat itu, Avanza hadir dengan hanya dua tipe saja, yaitu 1.3 E dan 1.3 G, dan didukung oleh transmisi manual 5-percepatan.
Meski masih terbatas dalam fitur, desain kendaraan ini saat itu berhasil menarik perhatian banyak orang. Mobil ini dianggap mampu menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia akan kendaraan keluarga yang berkapasitas 7 penumpang dengan harga terjangkau. Berbeda dengan mobil Kijang yang cenderung lebih mahal saat itu.
Sobat setir, desain interior di generasi pertama ini didominasi oleh warna hitam dan abu-abu. Fitur yang ditawarkan juga terbilang sederhana, seperti pengaturan AC yang belum bisa mengatur arah semburan angin, head unit single DIN, dan spion yang masih dioperasikan secara manual.
Namun, ada beberapa keunggulan yang dimiliki pada generasi pertama ini, seperti penggunaan power window di keempat jendelanya, serta pengaturan kaca spion yang sudah menggunakan model elektrik. Sedangkan untuk tipe 1.3 E, mobil ini hadir dengan fitur yang lebih sederhana, seperti pelek kaleng 13 inci dan spion manual.
Pada Juli 2004, Toyota Avanza memperkenalkan tipe 1.3 S yang sudah dilengkapi dengan transmisi otomatis 4-percepatan. Mobil ini ditenagai oleh mesin K3-VE berkapasitas 1.300 cc yang mengusung teknologi VVT-i. Selain itu, tipe 1.3 S juga dilengkapi dengan fitur keselamatan modern, yaitu sistem pengereman ABS.
Dua tahun kemudian, pada 2006, semua tipe 1.3 mulai menggunakan mesin K3-VE dengan teknologi VVT-i, menggantikan mesin K3-DE yang digunakan sebelumnya. Selain itu, Toyota juga memperkenalkan tipe 1.5 S yang ditenagai oleh mesin 3SZ-VE berkapasitas 1.500 cc dengan teknologi VVT-i.
Memasuki tahun 2008 hingga 2009, LMPV ini mengalami beberapa perubahan desain, seperti atap yang sedikit bergelombang untuk memaksimalkan aliran udara, skema warna interior yang baru, serta aksen krom pada jendela belakang dan grille bumper depan.
Tidak berhenti di situ, pada 2009-2010, Mobil keluarga ini juga menawarkan varian transmisi otomatis untuk tipe 1.3 G dan 1.3 E, menyusul kebutuhan konsumen akan transmisi otomatis yang semakin meningkat.
Sumber: Moladin
Memasuki dekade 2010-an, Toyota Avanza kembali mengukir sejarah dengan hadirnya generasi kedua yang diluncurkan pada tahun 2011. Mobil ini diberi nama "All New Avanza" dan hadir dengan desain yang lebih modern.
Sobat setir, perubahan paling mencolok terlihat pada bagian eksterior pada generasi kedua ini. Bumper depan dan belakang dirancang lebih modern dengan garis yang lebih tajam. Grille juga disatukan antara lampu kiri dan kanan, serta lampu rem yang tampil lebih lancip.
Tidak hanya itu, di generasi kedua ini juga hadir dengan pilihan tipe yang lebih beragam, yaitu 1.3 E, 1.3 G, dan 1.5 Veloz sebagai model tertinggi. Masing-masing tipe ini ditenagai oleh mesin yang berbeda.
Baca juga: Perbedaan Toyota All New Veloz 2024 dan Avanza
Tipe 1.3 E dan 1.3 G menggunakan mesin 1.300 cc berkode 1NR-FE, sementara tipe 1.5 Veloz dibekali dengan mesin 1.500 cc berkode 2NR-FE. Menariknya, Varian Veloz di generasi ini hadir dengan desain yang lebih sporty dan fitur yang lebih mewah dibandingkan dengan tipe lainnya.
Sobat setir, generasi kedua ini juga mendapatkan peningkatan dalam hal fitur keselamatan. Mobil ini dilengkapi dengan dual SRS Airbag dan sistem pengereman ABS, memberikan perlindungan ekstra bagi pengemudi dan penumpang.
Memasuki tahun 2014, Toyota kembali meluncurkan varian Luxury untuk tipe G dan Veloz. Perbedaannya terletak pada penambahan bodi kit pada bumper depan, belakang, dan side skirt, serta penggunaan panel kayu di interior untuk memberikan kesan mewah.
Tahun 2015 menjadi saksi bagi lahirnya "Grand New Avanza" dan "Grand New Veloz". Kedua varian ini hadir dengan desain "Keen Look" yang lebih modern dan dinamis. Perubahan paling mencolok terlihat pada grille yang lebih tebal, lampu multi-reflektor baru, serta bumper yang dirancang ulang.
Tidak hanya itu, Grand New Veloz juga tampil lebih sporty dengan dominasi warna hitam pada interior, dilengkapi dengan panel garnish berwarna silver. Selain itu, Veloz juga mendapatkan tambahan fitur hiburan yang lebih lengkap, seperti head unit layar sentuh 6 inci dan layar tambahan untuk penumpang belakang.
Pada tahun 2019, Toyota memberikan kembali penyegaran yang baru dengan meluncurkan varian Facelift. Perubahan paling terlihat pada bagian eksterior yang mirip dengan Voxy, dengan lampu utama LED, foglamp, dan desain bumper yang lebih modern.
Varian Facelift ini juga mendapatkan banyak tambahan fitur baru, seperti penggunaan teknologi smart entry, outer mirror retractable auto folding, serta head unit layar sentuh dengan steering switch. Tidak ketinggalan, fitur keselamatan juga ditingkatkan dengan adanya dual SRS Airbag, ABS, dan ISOFIX.
Sumber: Toyota Ciledug
Pada tahun 2021, Toyota Avanza memasuki generasi ketiga dengan perubahan yang cukup signifikan. Salah satu perubahan paling mencolok adalah pengubahan sistem penggerak dari rear-wheel drive (RWD) menjadi front-wheel drive (FWD).
Sobat setir, generasi ketiga Avanza juga hadir dengan desain yang memadukan unsur SUV dan MPV. Perubahan ini membuat mobil keluarga ini tampil lebih modern dan menarik. Tidak hanya itu, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur canggih seperti Toyota Safety Sense (TSS) yang memanfaatkan kamera dan sensor laser untuk meningkatkan keamanan berkendara.
Pada generasi ketiga ini, Low MPV ini juga hadir dengan pilihan mesin 1.300 cc dan 1.500 cc, serta opsi transmisi manual dan otomatis. Penawaran varian yang lebih beragam ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin beragam.
Perjalanan mobil favorit keluarga Indonesia ini memang cukup panjang. Dari generasi pertama yang hadir pada tahun 2003 hingga generasi ketiga yang akan meluncur pada Oktober 2024, mobil ini terus mengalami perkembangan dan penyempurnaan.
Berbagai perubahan yang dilakukan oleh Toyota, baik dalam hal desain, fitur, maupun performa, menunjukkan komitmen perusahaan untuk terus menjaga keunggulan LMPV ini sebagai salah satu pilihan terbaik bagi keluarga Indonesia.
Baca juga: Berapa Biaya Pajak Mobil Avanza 5 Tahunan? Cek Semua Tipenya
Nah, sobat setir, setelah mengetahui sejarah panjang Toyota Avanza, kira-kira generasi mana yang paling menarik perhatian kalian? Jika Sobat setir tertarik membeli mobil ini bekas baik dari generasi 1 hingga generasi 3, Sobat Setir wajib bijak memilih dan wajib membeli mobil bekas berkualitas harga cerdas di tempat yang memiliki reputasi baik dan kualitas unit yang bisa dibuktikan sendiri seperti Setir Kanan.
Di Setir kanan, kamu bisa mendapatkan mobil dengan DP 0% dengan unit yang bertanda khusus. Kamu bisa membawa pulang mobil impianmu dengan mudah cukup dengan bayar pertama sejumlah 2x angsuran yang sudah termasuk biaya admin untuk unit bertanda khusus dan ini otomatis memotong masa tenor kredit kamu! Cicilannya pun ringan, cuman seharga kopi harian kamu atau cuman Rp. 70 ribuan per hari. Menarik sekali bukan?
Tunggu apalagi? Segera kunjungi Website Setir Kanan dan dapatkan mobil impianmu sekarang juga. Karena cuman di Setir Kanan tempatnya mobil bekas berkualitas harga cerdas!
Jumat, 14 Februari 2025
Jumat, 14 Februari 2025
Jumat, 14 Februari 2025
Kamis, 13 Februari 2025
Kamis, 13 Februari 2025
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024