Minggu, 03 November 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Honda HRV pertama kali rilis di Indonesia tahun 2014 dan masih terus diproduksi hingga hari ini karena peminatnya yang tak pernah redup.
Apalagi sejak tahun 2022, HRV menghadirkan banyak inovasi dan menjadikan tahun tersebut sebagai titik balik bagi perjalanan tipe mobil tersebut.
Sebab seri Honda HRV 2022 mulai mengalami banyak peningkatan dan melakukan perombakan total lewat tipe baru yang lebih baik secara fitur serta desainnya.
Memang bagaimanakah spesifikasi, performa mesin sekaligus kisaran harga dari HRV 2022 sehingga membuatnya masih memiliki peminat yang cukup tinggi? Simak ulasan lengkapnya pada artikel berikut ini!
HRV 2022 merupakan penanda hadirnya generasi kedua dari tipe tersebut di Indonesia. Salah satu penanda kehadirannya adalah embel-embel "All New" pada setiap jenis yang dihadirkan.
Secara umum, HRV 2022 menghadirkan desain yang lebih kokoh dan modern, fitur yang lebih lengkap serta mesin yang makin bertenaga.
Dimana tahun 2022 tersebut Honda merilis empat varian All New HR-V, yakni 1.5 Turbo RS, SE CVT, E CVT, dan S CVT, tentunya dengan kisaran harga yang berbeda-beda.
Semua koleksi ini secara serempak diluncurkan pada 23 Maret 2022 dengan mengusung konsep konsep Exceptionally Impressive. Tak heran jika peminatnya masih sangat banyak seperti hari ini!
Baca Juga: Rekomendasi 7 Mobil Honda Jazz Matic Bekas, Bisa Kredit Murah! - Setir Kanan
Secara umum, Honda HRV 2022 memiliki dimensi yang hampir serupa antar tipenya yaitu 4385 mm x 1790 mm x 1590 mm.
Hampir setiap tipenya juga sudah dilengkapi dengan transmisi CVT atau Continuously Variable Transmission yang dapat mengubah rasio gigi secara otomatis sehingga perpindahan giginya menjadi lebih lembut.
Supaya makin paham, berikut adalah spesifikasi lengkap dari Honda HRV 2022 termasuk performa mesin, interior dan juga eksteriornya.
Sedangkan untuk mesinnya, Honda HRC 2022 varian S, E, dan SE, sudah menggunakan mesin 1.5L DOHC 4 Silinder, i-VTEC dan DBW.
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 119 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dengan torsi maksimal 145 Nm di putaran 1.700-4.500 rpm.
Namun berbeda untuk varian RV Turbo RS, mesin yang digunakan adalah 1.5L Turbo DOHC 4 Silinder. Tenaga yang dihasilkan mesin ini mencapai angka 174 hp pada putaran mesin 6.000 rpm dengan torsi maksimum 240 Nm di putaran 1.700-4.500 rpm.
Pada lini ini, Honda juga telah melengkapinya dengan Paddle Shift di bagian kemudi sertra Electric Power Steering (EPS) serta Auto Brake Hold sehingga lebih aman dan nyaman saat dikemudikan.
Jangan khawatir, setiap varian Honda HRV 2022 juga telah dilengkapi dengan fitur Sensing yang akan membantu para pengendara untuk menghindari adanya benturan dari arah depan baik itu objek diam mapun bergerak.
Selain itu, ada juga airbag berjumlah 4 buah dan khusus varian Honda HRV Turbo RS terdapat 2 Airbags tambahan sehingga jumlahnya jadi lebih banyak dibandingkan yang lain.
Adapun fitur lain yang HRV tawarkan di keluarannya tahun 2022 lalu yaitu LaneWatchTM, struktur rangka G-CON + ACETM dengan Side Impact Beam, serta teknologi pengereman ABS + EBD + BA.
Selain itu ada juga Hill Start Assist, Hill Descent Control, hingga dan pengingat penggunaan sabuk pengaman pada tiap baris kursi yang ada.
Sedangkan untuk teknologi terbarunya, Honda HRV ini juga sudah dioptimalkan dengan fitur canggih seperti Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, Smart Entry System, dan Electrostatic Touch LED Map.
Sumber: Honda Indonesia
Apabila dari segi eksteriornya, Honda HRV 2022 memiliki desain yang sporty dan stylish. Salah satu ciri khasnya adalah aksen grille yang menyatu dengan Full LED Headlight with Sequential LED Turning Signal serta ED Fog Light pada bagian depan.
Semua varian juga telah dilengkapi dengan fitur Power Retractable Door Mirror, namun untuk seri SE CVT dan Turbo RS, kaca spionnya sudah auto foldable sehingga dapat buka-tutup secara otomatis.
Selain itu, pada bagian atasnya sudah terdapat Shark Fin Antena sehingga mampu menangkap sinyal sepanjang perjalanan dengan lebih optimal.
Saat hendak parkir, Honda HRV juga sudah memastikan desainnya telah dilengkapi dengan Rear Parking Camera dan Multi-Angle. Jadi kamu dapat melakukan parkir dengan lebih mudah dan efektif dalam waktu cepat.
Sumber: headquarterhonda.com
Salah satu hal yang paling dibanggakan pada interior Honda HRV 2022 adalah kabinnya yang cukup luas sehingga nyaman dan leluasa meski diisi oleh banyak penumpang.
Pada bagian dashboardnya, mobil ini telah dilengkapi head unit bergaya floating untuk semua variannya. Hanya saja khusus tipe RS ukuranya 8 inci sedangkan yang lain adalah 7 inci dengan tombol konvensional.
Jangan khawatir, head unit ini juga sudah terintegrasi dengan dua USB Port sehingga dapat mengisi daya smartphone sepanjang perjalanan.
Mobil ini tampak makin mewah dengan adanya panoramic glass roof di bagian atas serta hands-free telephone dan audio steering switches pada bagian setir supaya dapat mengangkat telepon serta mengatur musik secara efektif.
Bahkan saking canggihnya, mobil ini juga dilengkapi dengan Electrostatic Touch LED Map Light sehingga lampu kabin dan apt dihidupkan secara simpel hanya dengan menggunakan gestur tangan saja.
Baca Juga: 5+ Mobil Honda CR-V Bekas Mulai Dari 260 Juta! - Setir Kanan
Sumber: Honda Indonesia
Saat pertama kali rilis, harga Honda HRV 2022 di Pasaran dibanderol mulai dari Rp. 300 Jutaan dengan detail sebagai berikut:
- Honda HRV S CVT: Mulai dari Rp. 362, 9 Jutaan
- Honda HRV E CVT: Mulai dari Rp. 382, 9 Jutaan
- Honda HRV SE CVT: Mulai dari Rp. 403,1 Jutaan
- Honda HRV Turbo RS: Mulai dari Rp 513,9 Jutaan
Sedangkan untuk harga unit bekasnya di pasaran saat ini tentu sudah jauh lebih terjangkau. Kisaran harga Honda HRV S , E dan SE CVT 2022 saat ini bisa kamu temukan mulai dari RP 220 jutaan saja.
Sedangkan untuk HRV Turbo RS harganya juga masih bisa aturun sedikit yaitu Rp. 380 Jutaan.
Nah, demikianlah spesifikasi lengkap mengenai Honda HRD HRV 2022 hingga kisaran harganya di pasaran saat ini. Kabar baiknya, berbagai unit mobil bekas ini sudah bisa kamu dapatkan dengan mudah di Setir kanan.
Di Setir Kanan, kamu bisa memilih berbagai mobil bekas harga cerdas dengan variasi yang sangat beragam sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran.
Jangan khawatir, Setir Kanan juga memberikan penawaran menarik seperti DP 0% atau 2x angsuran di awal sehingga masa tenor akan lebih mudah untuk ditangani. Cicilannya juga ringan yaitu mulai dari Rp. 70 Ribuan per hari saja!
Jadi tunggu apalagi? Yuk kunjungi Setir Kanan sekarang sebelum kehabisan!
Senin, 28 April 2025
Senin, 28 April 2025
Senin, 28 April 2025
Senin, 28 April 2025
Jumat, 25 April 2025
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024