.jpg&w=3840&q=75)
Selasa, 25 April 2023
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Sumber: whichcar.com
Sebagai pengguna mobil, Sobat Setir pasti sudah tahu fitur keselamatan yang tersedia di dalamnya. Selain seatbelt, salah satu fitur keselamatan yang penting adalah airbag. Airbag mobil adalah sebuah perangkat keselamatan yang berfungsi untuk meminimalisir cedera penumpang ketika terjadi kecelakaan. Pada dasarnya, airbag adalah kantong udara sebagai fitur keselamatan tambahan pada mobil.
Perangkat keselamatan airbag merupakan salah satu standar yang harus ada di setiap mobil. Untuk itu, kamu perlu memahami apa itu airbag, fungsi dan juga kondisi airbag pada mobil masing-masing. Simak di penjelasan berikut tentang apa itu airbag, jenis, dan fungsinya ya!
Apa itu Airbag Mobil?
Sumber: otomotif.sindonews.com
Airbag mobil adalah kantong udara yang akan mengembang apabila terjadi benturan atau tabrakan yang keras pada mobil. Sebuah bantalan yang diisi oleh gas nitrogen ini umumnya terpasang di roda kemudi, dasbor, pintu, atap hingga kursi penumpang. Airbag bekerja dengan merespon trigger berupa sensor tabrak pada mobil dan kemudian mengirimkan sinyal yang membuat airbag mengembang. Saat airbag mengembang, maka akan menjadi pelindung penumpang dari permukaan atau benda keras. Airbag akan melindungi daerah vital seperti kepala, leher, dan dada.
Perlu diketahui, walaupun airbag akan berfungsi otomatis terhadap sensor tabrakan keras, tapi tak semua jenis tabrakan dapat membuat airbag mengembang. Seperti di beberapa kasus tabrakan dari samping, airbag mobil tidak aktif. Tergantung dari kondisi, jenis mobil, merek, model, serta jumlah dan posisinya. Letak airbag umumnya tergantung pada tipe mobil, ada yang hanya terpasang di bagian depan dan ada juga yang terpasang sampai ke bagian penumpang.
Fungsi Airbag Mobil
Sumber: ellisinjurylaw.com
Sebagai pengendara, kamu perlu mengetahui pentingnya airbag mobil. Berikut beberapa fungsi dari fitur keselamatan satu ini.
-
Fitur keselamatan wajib pada mobil
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, airbag mobil memang berfungsi sebagai fitur keselamatan. Airbag atau kantong udara merupakan salah satu standar keselamatan selain peralatan pendukung safety lainnya, seperti seatbelt, sistem Anti-lock Braking System atau ABS, kontrol stabilitas dan sebagainya.
-
Melindungi penumpang dan pengendara
Selain sebagai fitur keselamatan pada mobil, airbag memiliki fungsi untuk melindungi dan memperlambat gerak laju penumpang dalam mobil akibat benturan. Ketika terjadi guncangan akibat benturan yang keras, tubuh penumpang bisa saja terlempar dan terguncang. Inilah fungsi airbag yang berperan sebagai penahan tubuh agar tidak terbentuk bagian dalam mobil sehingga dapat mencegah cedera yang lebih parah.
-
Meminimalisir dampak cedera
Seperti yang telah dijelaskan, fungsi utama airbag mobil adalah untuk melindungi penumpang di beberapa bagian tubuh vital, seperti kepala, leher dan dada ketika terjadi benturan keras. Hal ini dapat mengurangi dampak cedera yang diakibatkan oleh kecelakaan.
Jenis Airbag Mobil
Setelah mengetahui sekilas tentang apa itu airbag dan fungsinya, Sobat Setir perlu memahami jenis-jenis airbag yang ada di mobil. Jenis airbag pada dasarnya terbagi berdasarkan letak airbag terpasang pada mobil, berikut di antaranya:
1. Driver airbag
Jenis airbag yang pertama ada driver airbag. Airbag jenis ini diletakkan di kursi pengemudi. Driver airbag memiliki bentuk yang paling umum dari semua jenis airbag karena terletak di setir atau roda pengemudi mobil. Airbag diletakkan pada roda kemudi atau setir karena benda ini paling awal terbentur oleh tubuh ketika terjadi tabrakan. Dengan adanya driver airbag, kepala tak akan terbentur ke bagian setir atau roda kemudi.
2. Side airbag
Selanjutnya ada jenis side airbag. Side airbag adalah kantung udara yang terletak di samping pengemudi. Seperti namanya, jenis airbag ini akan melindungi tubuh pengemudi dari benturan yang ada di bagian samping mobil sehingga bisa melindungi penumpang ketika mobil ditabrak dari sisi samping.
3. Passenger airbag
Selain itu, ada pula jenis passenger airbag yang berfungsi untuk melindungi penumpang yang duduk di depan atau samping pengemudi. Beberapa passenger airbag tersimpan dalam dashboard mobil dan ada pula yang terpasang di luar dasbor.
4. Curtain airbag
Jenis airbag yang selanjutnya adalah curtain airbag. Jenis ini biasanya terpasang di bagian atap kendaraan untuk mencegah cedera di kepala dan leher penumpang. Curtain airbag berguna untuk melindungi kepala dan leher pengemudi dan penumpang untuk meminimalisir risiko ketika mobil terjungkal karena kecelakaan.
Cara Kerja Airbag Mobil
Pada dasarnya, cara kerja airbag mobil cukup sederhana. Airbag akan aktif dengan cara merespon sensor ketika terjadi perlambatan kecepatan yang signifikan dan juga terjadinya benturan keras pada mobil. Sensor yang ditanam di dalam mobil tersebut akan mengirimkan sinyal sehingga membuat kawat mekanisme kantong udara menjadi panas. Kemudian, hal itu akan memicu gas nitrogen yang bisa membuat airbag mengembang.
Bantalan airbag akan segera mengembang secara cepat dalam beberapa detik. Setelah airbag mengembang dan mengenai bagian tubuh pengemudi/penumpang, maka perlahan airbag tersebut akan mengempis. Hal ini karena nitrogen yang ada di dalam kantong udara mulai keluar.
Perlu Sobat Setir ketahui, gas nitrogen yang keluar dari airbag bukanlah gas yang berbahaya bagi tubuh. Hal ini karena airbag telah dirancang dan teruji dengan material yang aman.
Itu dia berbagai hal penting seputar airbag mobil yang perlu Sobat Setir ketahui. Ingat, selalu pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum bepergian. Hal ini berguna untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan berkendara.
Jika Sobat Setir menemukan ketidaknyamanan pada kondisi mobil, segera bawa kendaraan ke bengkel terdekat. Kalau ingin cari Bengkel Mobil untuk melakukan servis kendaraan, kamu bisa melihat berbagai rekomendasi bengkel terdekat di SETIR KANAN. Bukan cuma sebagai platform penjualan Mobil Bekas Harga Cerdas, SETIR KANAN juga menyediakan informasi seputar daftar toko sparepart, dan mekanik terdekat yang bisa kamu pilih berdasarkan lokasi. Cari dan pesan layanan servis mobil dengan mudah hanya dari smartphone di SETIR KANAN!
Rekomendasi Artikel
Rabu, 20 Agustus 2025
Wajib Cek! 5 Tanda Ban Mobil Harus Segera Diganti
10 Rekomendasi Toko Sparepart Mobil Terdekat di Jakarta
Kamis, 20 Juni 2024
5 Tips Dapatkan Sparepart Terbaik, Awas Spare Part Copotan!
Senin, 13 Februari 2023
Kapan Waktu yang Tepat Servis Mobil Bekas di Bengkel Resmi!
Senin, 10 November 2025
Harga Ban Mobil Avanza Berbagai Merek, Mulai dari Rp 500 Ribuan Aja!
Senin, 21 Juli 2025
Biaya Modifikasi Mobil Sedan Untuk Tampilan Lebih Sporty!
Senin, 03 April 2023
Ingin Ganti Oli? Ini Biaya Ganti Oli Mobil Berbagai Merek
Jumat, 03 Februari 2023
Bengkel Resmi vs Bengkel Umum: Mana yang Lebih Cocok untuk Mobil Bekas?
Senin, 10 November 2025
Informasi Terkini
Lihat semuaRabu, 26 Juni 2024
Nissan Serena e-Power Hadir di GIIAS 2024, Apa Saja Kelebihannya?
Selasa, 25 Juni 2024
SUV Bisa Selap-Selip, Kelebihan dan Kekurangan GWM Tank 500
Senin, 24 Juni 2024
Orang Terkaya di Vietnam Siap Mempertaruhkan Seluruh Uangnya Untuk EV Dream
Senin, 24 Juni 2024


