Senin, 26 Agustus 2024
Diupload oleh : @Setir Kanan Creatives
Bagikan:
Sumber: Freepik
Di tengah meningkatnya kebutuhan akan mobilitas yang efisien, pasar otomotif Indonesia mengalami penurunan permintaan terhadap Low Cost Green Car (LCGC) atau mobil murah 2024.
Data dari Gaikindo, menyebutkan bahwa penjualan mobil secara wholesales sampai bulan Mei 2024 mencapai 71.263 unit yang turun sekitar 13,3 persen dari 82.189 unit dibanding Mei 2023. Meski demikian, Toyota tetap menjadi pemimpin pasar dengan penjualan wholesales sebanyak 23.482 unit dan retail sebanyak 24.074 unit.
Daihatsu berada di posisi kedua dengan wholesales 14.983 unit dan retail 14.747 unit. Di luar merek Astra, Honda menempati posisi ketiga dengan wholesales 7.294 unit dan retail 7.805 unit.
Sementara untuk bulan Juli 2024, mobil LCGC (Low Cost Green Car) terlaris di Indonesia menunjukkan dominasi yang kuat dari beberapa merek utama. Daihatsu Sigra memimpin pasar dengan penjualan sebanyak 4.848 unit, diikuti oleh Toyota Calya yang mencatatkan penjualan sebesar 3.730 unit.
Honda Brio Satya berada di posisi ketiga dengan penjualan mencapai 2.789 unit. Toyota Agya menduduki peringkat keempat dengan total penjualan 2.041 unit, sedangkan Daihatsu Ayla melengkapi daftar lima besar dengan penjualan 1.401 unit. Data ini mencerminkan tren permintaan konsumen yang tinggi terhadap mobil LCGC di Indonesia.
Nah, jika saat ini kamu sedang mencari mobil murah 2024 yang ramah di kantong, Setir Kanan memiliki banyak rekomendasi mobil murah dari berbagai merk dan tipe yang bisa kamu jadikan pilihan. Berikut di antaranya:
Mencari mobil murah 2024 salah satu pilihan yang tepat adalah Daihatsu Sigra. Selain karena harganya yang sangat terjangkau, Daihatsu Sigra juga dikenal karena konsumsi bahan bakarnya yang irit, memiliki ruang kabin yang luas, dan banyak variannya.
Nah jika kamu tertarik memiliki Daihatsu Sigra, kami merekomendasikan mobil murah 2024 yang satu ini, ada Daihatsu Sigra 1.0 keluaran tahun 2019. Mobil berwarna putih ini menggunakan transmisi manual dan pelat nomor genap. Kamu yang berdomisili di sekitar Banyumas dan area sekitarnya, bisa memiliki mobil ini dengan cicilan mulai dari Rp2,4 jutaan per bulan dengan tenor 5 tahun.
Baca Juga: Cari Mobil Murah 2024? Intip Rekomendasi Daihatsu Sirion Bekas
Sebagai salah satu opsi mobil murah 2024, Daihatsu Sigra terus menarik perhatian konsumen di Indonesia yang mencari kendaraan berkualitas dengan anggaran terbatas. Sigra dikenal dengan kemampuannya untuk menawarkan kenyamanan dan fungsionalitas yang optimal tanpa membuat dompet kamu bolong.
Daihatsu Sigra hadir dengan desain eksterior yang modern dan stylish, memberikan kesan segar dan elegan di jalan. Seperti mobil yang satu ini, dari Tasikmalaya ada Daihatsu Sigra warna putih keluaran tahun 2019. Mobil 1.000 cc ini memiliki dimensi panjang 4.110 mm, lebar 1.655 mm, dan tinggi 1.600 mm, jadi penumpang yang berada di dalam kabin mempunyai ruang gerak yang leluasa.
Selain harganya yang murah, mobil ini juga irit cocok untuk digunakan sebagai mobil keluarga maupun sebagai modal usaha. Jika tertarik kamu bisa mendapatkannya dengan cicilan mulai dari Rp2,4 jutaan per bulan.
Toyota Calya adalah salah satu mobil terlaris dan termurah di Indonesia. Tidak mengherankan karena kelebihan-kelebihan yang dimiliki mobil ini menjadikannya incaran banyak orang, baik untuk keperluan keluarga atau untuk modal usaha.
Harganya yang murah, kabinnya yang lega, dan fiturnya yang cukup lengkap menjadi daya tarik utamanya. Seperti yang satu ini, ada Toyota Calya tahun 2016. Dengan cicilan mulai dari Rp2,7 jutaan per bulan kamu sudah bisa mendapatkan mobil murah 2024 ini. Mobil ini menggunakan mesin dengan kapasitas 1.200 cc dan transmisi manual.
Khususnya bagi kamu yang berdomisili di Bandung dan sekitarnya, kamu yang sedang mencari mobil murah 2024 Toyota Calya, Setir Kanan merekomendasikan mobil yang satu ini.
Mobil berwarna hitam ini menggunakan transmisi manual dengan kapasitas 1.200 cc yang cocok untuk dijadikan mobil keluarga. Dengan cicilan Rp2,7 jutaan kamu sudah bisa membawa pulang mobil murah 2024 ini untuk mendukung aktivitas harian kamu.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Mobil Murah,Cocok untuk Daftar Grab Car
Berbicara soal mobil murah 2024, tentu tidak lengkap jika tidak memasukkan Honda Brio Satya ke dalam daftarnya. Selain harganya yang cukup terjangkau, Honda Brio Satya juga terkenal karena desainnya yang sporty, irit bahan bakar, mesin yang bertenaga, dan harga jual kembali yang relatif baik.
Inilah yang menjadikan mobil ini menjadi salah satu incaran para pecinta otomotif. Jika kamu sedang mencari Honda Brio Satya bekas, Setir Kanan menawarkan mobil yang satu ini. Ada Honda Brio Satya keluaran tahun 2018 berwarna putih.
Dengan cicilan mulai dari Rp3,2 jutaan per bulan untuk tenor 5 tahun kamu sudah bisa membawa pulang mobil yang memiliki mesin berkapasitas 1.200 cc dengan transmisi manual ini.
Jika kamu mencari Honda Brio Satya bekas dengan transmisi automatic, mobil satu ini bisa jadi opsi yang patut kamu pertimbangkan. Ada Honda Brio Satya warna abu-abu metalik dengan mesin berkapasitas 1.200 cc dan transmisi automatic serta menggunakan pelat nomor genap.
Dengan cicilan mulai dari Rp3,2 jutaan kamu yang berdomisili di Pekanbaru dan sekitarnya sudah bisa membawa pulang mobil murah 2024 yang satu ini.
Mobil murah 2024 berikutnya adalah Toyota Agya. Toyota Agya memiliki desain yang sporty dan agresif, cocok untuk segmen anak muda. Di bagian mesin Toyota Agya dibekali dengan mesin berkapasitas 1.200 cc, 4 silinder, DOHC, Dual VVT-I yang mampu menghasilkan tenaga hingga 88 Ps pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimum 108 Nm pada putaran 4.200 rpm.
Mesin ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi EFI yang dapat membuat pembuangan bahan bakar menjadi lebih irit. Mobil yang mampu menampung hingga 5 penumpang ini bisa kamu dapatkan di Setir Kanan dengan cicilan mulai dari Rp2,5 jutaan per bulan.
Kamu yang berdomisili di sekitar Bengkalis, Riau, dan sekitarnya yang sedang mencari mobil murah 2024 Toyota Agya untuk segala jenis keperluan harian kamu, Setir Kanan menawarkan unit Toyota Agya keluaran tahun 2018 warna putih dengan transmisi manual.
Mobil ini menggunakan pelat nomor genap dan bisa kamu dapatkan dengan cicilan mulai dari Rp2,8 jutaan per bulan untuk tenor 5 tahun.
Termasuk dalam kategori Low Cost Green Car (LCGC), Daihatsu Ayla memang pantas menyandang sebagai salah satu mobil murah 2024. Selain karena harganya yang sangat terjangkau, mobil ini juga memiliki keunggulan lain yang menjadikannya rebutan para pecinta otomotif di Tanah Air.
Desainnya yang mungil dengan panjang 3.660 mm, lebar 1.600 mm, dan tinggi 1.520 mm ditambah dengan mesinnya yang super irit, cocok banget untuk digunakan sehari-hari di perkotaan. Kamu yang berdomisili di Medan dan sekitarnya, bisa mendapatkan mobil murah 2024 Daihatsu Ayla bekas dengan cicilan mulai dari Rp2,3 jutaan per bulan.
Kamu yang berdomisili di Surabaya dan sekitarnya yang membutuhkan mobil murah 2024, Setir Kanan menawarkan Daihatsu Ayla sebagai opsi yang bisa kamu pertimbangkan. Mobil warna putih yang satu ini menggunakan transmisi manual dengan mesin berkapasitas 1.000 cc yang sudah pasti dijamin irit. Interiornya juga nyaman dan sudah lengkap dengan fitur hiburan. Untuk harganya bisa kamu dapatkan dengan cicilan mulai dari Rp2,5 jutaan per bulan.
Kebutuhan akan mobil murah 2024 didorong oleh beberapa faktor. Pertama, harganya yang terjangkau membuat mobil jenis ini lebih mudah diakses oleh masyarakat luas, termasuk kelas menengah ke bawah.
Kedua, efisiensi bahan bakar yang tinggi menjadikannya pilihan tepat bagi konsumen yang ingin menghemat biaya operasional. Ketiga, meskipun harganya lebih murah, mobil ini tetap menawarkan fitur dasar yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari, seperti AC, sistem hiburan, dan fitur keselamatan dasar.
Itulah beberapa rekomendasi mobil murah 2024 di Setir Kanan. Jika kamu tertarik untuk membeli mobil bekas murah 2024 lainnya, Setir Kanan bisa jadi jawabannya. Setir Kanan merupakan platform jual beli mobil bekas menawarkan kemudahan jual beli dan tukar tambah mobil bekas dengan cicilan ringan.
Soal biaya, kamu bisa menyesuaikan dengan budget yang ada karena kredit mobil bekas di Setir Kanan sangat terjangkau. Dapatkan penawaran menarik berupa DP 0% atau cukup bayar 2x angsuran pertama, kamu sudah bisa membawa pulang mobil impianmu, serta cicilannya ringan mulai dari Rp 70 ribuan/hari saja!
Tunggu apalagi? Beli Mobil bekas harga cerdas sekarang juga, hanya di Setir Kanan!
Jumat, 14 Februari 2025
Jumat, 14 Februari 2025
Jumat, 14 Februari 2025
Kamis, 13 Februari 2025
Kamis, 13 Februari 2025
Jumat, 05 Juli 2024
Selasa, 02 Juli 2024
Rabu, 26 Juni 2024
Selasa, 25 Juni 2024